Dituding Jenderal Aktif, Gubernur Kalbar Terpilih Digugat

Kartu suara Pemilihan Gubernur Kalimantan Barat
Sumber :

VIVAnews - Pasangan Cornelis dan Christiandy Sanjaya akhirnya dinyatakan menjadi pemenang dalam Pilkada Kalimantan Barat. Namun, hasil penghitungan pilkada itu langsung digugat ke Mahkamah Konstitusi.

Tim pemenangan pasangan calon gubernur Morkes Effendi dan Burhanuddin A. Rasyid telah mendaftarkan gugatan itu ke MK. Mereka menuntut pelaksanaan pilkada ulang.

"Kami telah mendaftarkan gugatan ke MK untuk menuntut pemilihan ulang Gubernur Kalbar 2012 dengan nomor registrasi perkara 659/PAN.MK/X/2012," kata Andry Hudaya Wijaya, Wakil Ketua Tim Koalisi Morkes Effendi-Burhanuddin A. Rasyid, Rabu 3 Oktober 2012.

Menurut Andry, pihaknya telah memberikan kuasa khusus kepada sejumlah pengacara. Andry yang juga Sekretaris Fraksi Partai Golkar DPRD Kalbar ini menjelaskan salah satu materi gugatan adalah status salah satu calon gubernur yang masih berstatus perwira TNI aktif. Kata dia, hal ini dibuktikan dengan Surat Keputusan (Skep) Panglima TNI No. Kep/639/IX/2012 tanggal 24 September 2012 tentang mutasi jabatan 85 Perwira TNI di lingkungan TNI di mana di dalamnya terdapat nama Armyn Ali Anyang yang dimutasikan sebagai Pati Mabes TNI AD.

"Ini membuktikan bahwa ternyata Armyn Ali Anyang sampai tanggal 24 September 2012 itu masih berstatus TNI aktif dan menduduki jabatan struktural," jelas Andry.

Armyn Ali Nyang adalah calon gubernur nomor urut 2. Dia berpasangan dengan Fathan A. Rasyid. Pasangan ini dicalonkan koalisi PPP-Hanura-PBB.

Andry mempertanyakan bagaimana seorang anggota TNI aktif bisa dengan mudah ditetapkan sebagai calon gubernur? Armyn Ali Ayang adalah seorang perwira tinggi TNI dengan pangkat terakhir mayor jenderal. 

Hal tersebut, dia melanjutkan, bertentangan dengan Pasal 2 huruf (d) jo Pasal 39 Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004 Tentang Tentara Nasional Indonesia yang melarang anggota TNI terlibat dalam politik praktis. Seorang prajurit TNI jika ingin mencalonkan atau ingin terlibat dalam politik praktis haruslah mengundurkan diri terlebih dahulu.

Selain itu, pihak Morkes Effendi-Burhanuddin A. Rasyid menilai ada beberapa hal yang merugikan mereka dan mempengaruhi hasil Pilkada Kalbar.
 
Ada empat calon yang maju di Pilgub Kalbar 2012. Mereka adalah pasangan Cornelis-Christiandy Sanjaya yang dicalonkan oleh koalisi PDI Perjuangan-Demokrat dan tiga partai politik; Ali Anyang-Fathan A Rasyid yang dicalonkan koalisi PPP-Hanura-PBB; Morkes Effendi-Burhanuddin A Rasyid dijagokan oleh koalisi Partai Golkar dan Partai Amanat Nasional dan tiga partai politik lainnya. Adapun pasangan Tambul Husin - Barnabas Simin dicalonkan oleh koalisi Gerindra dan 17 partai politik.

Menag Ingatkan Umat Islam soal Perjuangan Politik Pemilu 2024 Sudah Selesai
Honri Boma EV

Mobil Listrik Ini seperti Replika Alphard Mini, Harga Murah Meriah

Toyota Alphard menjadi mobil MPV premium dengan bodi bongsor, kini ada mobil yang mereplikanya dengan ukuran lebih kecil. Yakni, mobil listrik Honri Borna asal China.

img_title
VIVA.co.id
10 April 2024