Kabiro Hukum KPK Meninggal Dunia

Kepala Biro Hukum KPK Khaidir Ramli
Sumber :

VIVAnews - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali berduka. Kepala Biro Hukum KPK Khaidir Ramli meninggal dunia pada Selasa, dinihari, 25 September 2012. 

Juru Bicara KPK, Johan Budi SP menyatakan belasungkawa yang mendalam atas meninggalnya Khaidir. Johan mengaku, KPK kehilangan salah seorang pegawai terbaiknya. "Pekerja keras dan tidak kenal waktu dalam bekerja," kata Johan Budi.

Khaidir yang memulai karir di KPK sebagai Jaksa Penuntut Umum itu diketahui mengidap penyakit kanker sejak lama. Pada pukul 02.45 WIB, jaksa senior di KPK itu menghembuskan nafas terakhirnya.

"Khaidir Ramli adalah jaksa senior di KPK yang terkenal tidak mau kompromi dalam sikap jika itu berkaitan dengan kasus. Beliau lurus dan tegas," ujar Johan.

Khaidir mengawali karirnya di KPK di era kepemimpinan KPK jilid pertama sebagai Jaksa Penuntut Umum. Jaksa yang pernah menyeret mantan Gubernur Aceh, Abdullah Puteh ke penjara itu menjabat Kabiro Hukum KPK pada era kepemimpinan Antasari Azhar.

Kini, jaksa yang mengurusi pembelaan Chandra-Bibit saat terbelit kasus cicak buaya itu telah pergi untuk selamanya. Jenazah Khaidir disemayamkan di rumah duka di Perumahan Qoriyah Thaiyibah, Jalan Marwah C no 43, Srengseng, Kebon Jeruk.  Jenazah nantinya akan dimakamkan di Pemakaman Tanah Kusir, Jakarta. (umi)

18 Killed in Oman Over Heavy Rains and Flash Floods Lash UAE
Mobil hilang kendali, terbang dan menabrak garasi

Viral Mobil Sedan Terbang dan Masuk Garasi Rumah Komplek Elite

Sebuah tragedi terjadi di Jurupa Valley, California pada pekan lalu di Amerika Serikat. Di pagi hari yang cerah, mobil sedan melaju dengan kecepatan tinggi memasuki jalan

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024