Gelar Mudik Bareng, PAN Bantah Pencitraan

Mudik Bersama Indofood
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVAnews - Partai Amanat Nasional (PAN) menggelar mudik gratis untuk para pemudik lebaran tahun ini. Mereka membantah jika kegiatan itu hanyalah demi pencitraan partai.

"Kita melakukan respek building, bukan image building," kata politikus PAN, Eko Hendro Purnomo alias Eko Patrio saat ditemui di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu 15 Agustus 2012.

Anggota komisi X DPR RI itu mengatakan, dengan mudik gratis, masyarakat dapat menggunakan uang pribadinya untuk kebutuhan lain. Selain itu, mereka dapat menggunakan uang di kampung halaman.

"Kita ingin membuktikan, PAN dapat masuk dalam area kebutuhan riil masyarakat," ujarnya.

Pada mudik gratis kali ini, PAN menyediakan 200 bus dengan kapasitas sekitar 10 ribu penumpang. Untuk membiayai kegiatan tersebut, kata Eko, berasal dari iuran anggota partai.

"Ada yang Rp10 ribu, Rp50 ribu. Kita seadanya dan seikhlasnya. Dan karena ini lebaran, kita juga dapat diskon dari busnya," Eko menjelaskan.

Tujuan mudik diantaranya, ke beberapa daerah di pulau Jawa, Nusa Tenggara Timur (NTT), Nusa Tenggara Barat (NTB), Sumatera. PAN akan mengerahkan anggotanya untuk mengawal perjalanan para pemudik itu.

"Pemudik juga dapat makan, perawatan kesehatan di dalam bus. Di titik-titik tertentu nanti ada buka puasa bareng," ucapnya. (eh)

Heboh Dugaan TPPO, Begini Pengakuan Mahasiswa Unnes saat Ikuti Ferienjob di Jerman
Pemain Chelsea rayakan gol Raheem Sterling

Chelsea Proteksi Raheem Sterling dari Hinaan Fans

Pelatih Chelsea, Mauricio Pochettino coba memproteksi Raheem Sterling. Pemain asal Inggris itu menjadi sasaran ejekan suporter saat tampil di Piala FA lawan Leicester.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024