OC Kaligis: Anas Dapat Harrier dari Nazar

Anas Urbaningrum (kanan) dan Muhammad Nazaruddin
Sumber :
  • Flickr

VIVAnews - OC Kaligis, mantan pengacara bekas Bendahara Umum Partai Demokrat M Nazaruddin membenarkan bahwa Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum pernah mendapat mobil Toyota Harrier dari Nazar.  Nazaruddin berkali-kali cerita kepada dirinya soal pemberian mobil itu.

"Iya, dia sudah pernah bilang mengenai pemberian mobil itu. Waktu diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi, sebelum dan sesudah ditangkap di Kolombia Nazar juga cerita," kata OC Kaligis kepada VIVAnews di kantornya, Jakarta, Kamis 5 Juli 2012.

Pengacara senior yang biasa disapa OC ini yakin, Anas tidak akan mengakui mobil hasil pemberian mantan kliennya dari hasil sebuah proyek. OC pun mengambil contoh kasus nomor polisi ganda yang ditempel di mobil Anas. OC menilai Anas tak jujur soal nomor polisi ganda dan palsu yang sempat heboh itu.

"Itu untuk hal kecil. Apalagi soal pemberian mobil dari. Itulah bahasa-bahasa politik," kata dia. Kendati demikian, OC Kaligis mengaku tidak tahu berapa harga mobil Toyota Harrier saat dibeli Nazaruddin waktu itu.

Sumber VIVAnews menyebut ada dugaan kuat mobil Toyota Harrier untuk Anas itu dibeli dari sebuah dealer mobil Duta Motor di kawasan Pecenongan, Jakarta Pusat.

Cekcok Hebat dan Bergumul di Kamar, Suami Sadis Ini Tega Bunuh Istri Pakai Obeng

Penelusuran VIVAnews ke Duta Motor, semua karyawan mengaku tidak tahu soal informasi pembelian Harrier tahun 2009 itu. "Saya baru setahun di sini. Pimpinan juga tidak ada, sedang ke luar negeri," kata karyawan Duta Motor saat ditemui VIVAnews.

"Atas nama orang lain. Lalu balik nama ke Polda Metro Jaya. Tapi balik nama itu juga bukan atas nama dia. Tapi atas nama seorang wanita," kata sumber VIVAnews.

Mobil yang harganya sekitar Rp650 juta lalu balik nama bukan atas nama Anas. melainkan nama seorang wanita yang tinggal di kawasan Cempaka Putih. Saat disambangi VIVAnews, tidak ada satu pun warga yang mengenal nama wanita dalam STNK mobil Harrier itu. Keluarga dan wanita itu tidak ada di rumah.

Nazaruddin pernah menyebut Anas mendapat jatah dua unit mobil dari beberapa proyek. Dua mobil yang disebut Nazar yakni Toyota Alphard dan Harrier. Soal Harrier ini, Anas sudah berkali-kali membantah.

"Ada-ada saja sampean itu," kata Anas Urbaningrum yang menjawab sambil duduk di atas tangga lobi gedung KPK, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Rabu 27 Juni 2012. "Tidak ada itu. Itu cerita mati, halusinasi," kata Anas lagi. (umi)

(Tengah) Anggota Komisi C DPRD DKI, Esti Arimi Putri

Legislator Soroti Daya Beli Gen Z di Jakarta, Bisa Berkontribusi Besar Kendalikan Inflasi

Anggota Komisi C DPRD DKI Jakarta, Esti Arimi Putri menilai pentingnya upaya pemberdayaan daya beli terhadap semua golongan demi mengendalikan inflasi.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024