Perjalanan Catur di Dunia

VIVAnews – Teman-teman pasti tahu tentang permainan catur, kan? Selain seru, permainan di atas papan kotak-kotak hitam putih itu juga bisa untuk mengasah otak. Tidak hanya permainannya yang seru, perjalanan sejarahnya yang panjang juga cukup menarik untuk diketahui, lho.

Kebakaran Toko Bingkai Mampang, 5 Orang Terluka Dilarikan ke RS

Permainan catur berasal dari India yang berkembang pada abad ke 7 Masehi. Dulu permainan catur disebut chaturanga yang berasal dari bahasa sanskrit. Chatur artinya empat dan anga artinya bagian.

Dinamakan empat bagian karena pasukan perang terdiri dari empat unsur, yaitu gajah, kuda, kereta perang dan tentara. Empat unsur itulah yang mendampingi raja dan menteri dalam berperang.

100 Ribu Pendukung Prabowo-Gibran Diklaim Bakal Aksi di MK Besok, Polri Lakukan Ini

Oleh para tentara dan pedagang, permainan chaturanga ini di bawa ke Persia atau sekarang lebih dikenal dengan nama Iran. Di Iran, chaturanga dikenal dengan nama shatranj. Pada saat bersamaan para pengembara membawanya ke China dan Jepang dan mengalami modifikasi. Di China permainan itu dinamakan Xianqui, sedangkan di Jepang dikenal dengan nama Shogi.

Variasi chaturanga masuk ke Eropa melalui Persia, seiring penyebaran pengaruh Kerajaan Byzantine dan perluasan Kekaisaran Arab. Mereka memberi nama chess pada permainan catur. Chess berasal dari bahasa Perancis tua echec yang artinya pemeriksaan.

Kasus Mayat Perempuan dengan Kondisi Wajah Hancur, Polisi Tangkap 3 Orang

Pada awalnya, ternyata bidak atau buah catur terbuat dari gading gajah. Penelitian yang dilakukan oleh arkeologi Inggris di Selatan Albania juga menemukan bidak catur yang terbuat dari gading anjing laut.

Turnamen catur internasional pertama diselenggarakan pada 1851 di London, Inggris. Turnamen itu dimenangkan oleh Adolf Anderssen, seorang professor bidang matematika yang berasal dari Jerman.

Di awal abad ke-20, catur semakin populer. Lalu didirikanlah organisasi catur internasional, pada 24 Juli 1924 dengan nama Federation Internationale des Echecs (FIDE) di Paris. FIDE inilah yang kemudian membuat standarisasi dan peraturan permainan catur.

Tertarik untuk memainkannya? Permainan catur memang rumit, tapi banyak lho teman-teman seusia kita yang bisa memainkannya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya