Sambut 28 Oktober, Tokoh Anti-SBY Berkumpul

Adhie Massardi.
Sumber :
  • Antara/ Widodo S Jusuf

VIVAnews - Puluhan tokoh dan aktivis yang anti-Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menggelar pertemuan. Pertemuan dimaksudkan untuk memberikan dukungan politik terhadap gerakan mahasiswa-pemuda yang rencananya akan melancarkan aksi protes kepada pemerintah pada 28 Oktober besok.

"Kami memberikan dukungan dan kami memang hanya bisa memberikan dukungan moral. Artinya memberikan support semangat kepada mereka yang akan dilakukan teman-teman mahasiswa," kata aktivis Adhie Massardi saat ditemui di Galery Cafe Taman Ismail Marzuki, Cikini, Jakarta Pusat, Kamis 27 Oktober 2011.

Tokoh yang terlihat dalam pertemuan itu di antaranya adalah Politisi Partai Gerindra Permadi, politisi Hanura Fuad Bawazier, dan politisi PKB Effendy Choirie.

Hadir pula tokoh reformasi Sri Bintang Pamungkas, politisi Eggi Sudjana, aktivis Malari, Hariman Siregar, budayawan Ridwan Saidi. Sejumlah artis juga terlihat antara lain Pong Hardjatmo, Roy Marten, Ray Sahetapy, dan sederet nama-nama terkenal lainnya juga mengambil peran dalam gerakan itu.

"Ini sudah ada di rel yang benar. Ini bahwa keadaan kita sudah sangat demikian parahnya dan perlu kekuatan moral untuk meluruskan keparahan ini," lanjut Adhie lagi.

Rencananya, gerakan akan mengusung tema 'Akhiri Rezim SBY Sekarang Juga!!' dan dilaksanakan selama tiga hari berturut-turut dari tanggal 28 - 31 Oktober 2011. Adhie mengklaim jika gerakan ini bukan karena ambisi pribadi, melainkan murni dorongan kepada para pemuda dan mahasiswa.

"Mereka sudah mulai bergerak ini sudah sangat luar biasa. Gerakan ini juga diharapkan oleh rakyat. Harus ada penyelesaian yang baik dan damai agar segala keambrulan negara ini diperbaiki," kata mantan juru bicara Presiden Abdurrahman Wahid atau Gus Dur ini.  (umi)

Han So Hee Ngaku Resmi Pacaran Dihujat Netizen, Agensi Siap Bela Lewat Jalur Hukum
Peneliti senior Jusuf Wanandi (kiri).

Jusuf Wanandi Beberkan Alasan Dukung Prabowo: Di Antara 3 Capres, Hanya Prabowo yang Siap

Bagi pentolan CSIS, Jusuf Wanandi, RI perlu presiden yang punya pandangan luas terhadap situasi global. Figur Prabowo yang dinilai tepat.

img_title
VIVA.co.id
19 Maret 2024