Kiemas: Bukan Saya yang Usul 'Gelora SBY'

Taufiq Kiemas dan Yudhoyono
Sumber :
  • www.indonesia-ottawa.org

VIVAnews -- Ketua MPR RI, Taufiq Kiemas melontarkan wacana untuk mengganti nama Stadion Jakabaring, Palembang menjadi 'Gelora SBY'. Pertimbangannya, Jakabaring adalah kompleks olahraga terbesar kedua di Indonesia setelah Gelora Bung Karno Jakarta. Wisma Jakabaring dibangun saat kepemimpinan Presiden SBY.

Namun saat dikonfirmasi apakah usulan berasal dari dia, suami Megawati itu membantah. "Itu usulan Ketua KONI sana (Ketua KONI, Sumatera Selatan, Madai Madang). Saya dukung," kata Kiemas, Selasa 20 September 2011.

Alasannya, tambah Kiemas, demi pembangunanan karakter bangsa. "Dulu orang pada nggak setuju TMII, saya setuju. Ini dari awal lebih baik ditetapkan saja jadi gelora olahraga," tambah dia.

Jika tidak cepat-cepat, nasib Jakabaring bisa seperti Senayan. "Nanti kalau nggak, kayak Senayan ini. Jangan sampai luas kompleks stadion itu diambil alih, dipecah-pecah, seperti Gelora Bung Karno jadi Senayan, jadi Senayan City," kata Taufik.

Mengapa diberi nama SBY, bukannya nanti memancing kontroversi? "Kontroversi kan hal biasa. Selama untuk pembangunan karakter nasional, kita dukung," kata dia.

Stadion Gelora Sriwijaya (juga disebut Stadion Jakabaring) adalah stadion multifungsi terbesar ketiga di Indonesia setelah Stadion Bung Karno dan Stadion Palaran. Indonesia, stadion ini juga diakui sebagai salah satu stadion terbaik yang bertaraf internasional.

Stadion dengan luas lahan sekitar 40 hektar ini dapat memuat hingga 36.000 - 40.000 orang dengan 4 tribun (A, B, C dan D) bertingkat mengelilingi lapangan.

Stadion yang mulai bangun pada tanggal 1 Januari 2001 ini ditujukan untuk menyelenggarakan PON XVI ketika Kota Palembang ditunjuk sebagai penyelenggara pada tanggal 2 September 2004. Jabararing juga merupakan markas klub sepakbola, Sriwijaya FC.

Akui Umat Muslim Berkontribusi Besar Bagi Negara, PM Georgia Adakan Bukber
Pemimpin Gereja Katolik Paus Fransiskus di Natal 2023

Keuskupan Agung Jakarta Sebut Paus Fransiskus Akan Kunjungi Indonesia September 2024

Pemerintah akan mengumumkan secara resmi rencana kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024