Kasus Ruyati

Yenny Cerita Gus Dur Selamatkan Siti Zaenab

Yenny Wahid
Sumber :
  • ANTARA/Yudhi Mahatma

VIVAnews - Zannuba Arifah Chafsoh  menilai kegagalan pemerintah dalam menyelamatkan Ruyati karena tidak mampu berdiplomasi dengan Arab Saudi.

Wanita yang akrab dipanggil Yenny Wahid ini menilai kemampuan Presiden ke-4 RI, Gus Dur, yang juga ayahnya jauh lebih baik. Sebab, Gus Dur pernah menyelamatkan seorang TKI bernama Siti Zaenab yang terancam hukuman mati di Arab Saudi dengan cara langsung berbicara kepada Raja Abdullah.

"Para pejabat mengatakan hukum di Arab Saudi luar biasa susah ditembus. Tapi waktu zamannya Gus Dur dulu, beliau melakukan diplomasi tingkat tinggi dengan melobi langsung kepala negara," ujar Yenny, Senin malam.

4 Tim Lolos 8 Besar Piala Asia U-23, Indonesia Siap Nyusul?

"Jadi, antarkepala negara melobi kepala negara sehingga bisa menyelamatkan Siti Zaenab dari ancaman hukuman mati," Yenny menambahkan.

Hal tersebut, kata Yenny, menunjukkan kenyataan bahwa sebenarnya Ruyati bisa diselamatkan. Pemerintah pun sebenarnya bisa menyelamatkan Ruyati atau melindungi TKI lainnya yang sedang dalam ancaman hukum di negara lain apabila memang punya kepedulian dan kesungguhan.

"Bisa kok kalau kita mau serius. Kalau pemerintah mau serius, bisa dilakukan upaya-upaya untuk menyelamatkan anak bangsa yang nasibnya sedang terancam sekarang, di mana pun, di negara manapun," kata Yenny.

Ruyati pertama kali menjadi TKI sekitar tahun 1999. Pada keberangkatan pertama itu, nenek dengan tujuh orang cucu dari tiga anak ini sempat bekerja di Madinah, Arab Saudi, selama lima tahun.

Bikin Silau, Harga Emas Antam Kembali Tembus Rekor Tertinggi

Setelah pulang, dia kembali mengadu nasib ke Arab Saudi dan bekerja selama enam tahun. Terakhir, dia bekerja di negeri kaya minyak tersebut selama satu tahun empat bulan, sebelum pedang algojo memisahkan kepala dari tubuhnya.(umi)

Pengendara Motor Tabrak BMW Seri 5

Tidak Fokus Berkendara, Pengendara Motor Tabrak BMW Seri 5

Baru-baru ini, beredar video viral menunjukkan peristiwa kecelakaan pengendara motor menabrak mobil BMW Seri 5 yang sedang ingin menyeberang dari sisi kanan jalan ke arah

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024