Gerindra: Prabowo Ambil Sisi Positif Soeharto

Prabowo Subianto menunggang kuda
Sumber :
  • prabowosubianto.info

VIVAnews - Survei yang dilakukan Indo Barometer mengungkapkan hal yang mengejutkan. Kerinduan masyarakat akan masa pemerintahan Orde Baru cukup tinggi.  Sekitar 40,9 persen responden Indo Barometer  memilih Orde Baru. Mereka menilai era Orde Baru lebih baik dari jaman reformasi ini.

Intip Wahana Baru Rivera Edutainment Park Bogor, Serunya Kumpul Keluarga Sambil Outbound

Banyak yang ragu dengan survei itu. Sebab tahun yang dibandingkan tidaklah sepadan. Dengarlah kritik Mahfud MD, Ketua Mahkamah Konstitusi atas survei itu. Jika kinerja Soeharto disurvei pada tahun 1998, kata Mahfud, hasilnya pasti sangat buruk. Soeharto super gagal. Artinya, tahun survei menentukan presepsi responden.

Ada yang meragukan survei itu, ada pula yang meyakininya. Sejumlah kalangan menilai bahwa survei itu sendirilah yang mengurangi  kepercayaan publik terhadap pemerintah.

Daftar Sepeda Motor Baru Suzuki April 2024

Ketua Umum Partai Gerindra Suhardi menegaskan bahwa survei tersebut mengakibatkan kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah menjadi berkurang.  Jika partai lain masih sibuk saling bantah soal survei ini, Gerindra, yang didirikan mantan menantu Soeharto, Prabowo Subianto itu memilih mempelajari survei itu, lalu memakainya sebagai strategi di Pemilihan Umum 2014 mendatang.

"Kami juga nantinya akan membaca survei-survei tersebut dengan rinci. Kami akan menutupi kelemahan pemerintah, agar di Pemilu 2014 nanti dapat berjalan dengan lebih baik,'' kata Suhardi saat dihubungi VIVAnews, 17 Mei 2011.

Selama ini, sosok pendiri dan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto sering dikaitkan dengan pemerintahan Orde Baru. Walau tidak berusaha membantah anggapan itu, Suhardi mengatakan Prabowo dan Gerindra akan mengambil sisi positif dari sejumlah Presiden yang pernah memimpin Indonesia, termasuk Soeharto.

"Sosok Prabowo dapat mengkombinasikan antara sosok Soekarno yang mempunyai slogan mandiri atau berdikari (berdiri di atas kaki sendiri) dengan sosok Soeharto yang berhasil menciptakan swasembada pangan," ujar Suhardi. "Akan kita ikuti, namun yang baiknya saja," lanjut dia.

Dalam hal swasembada pangan, Suhardi menganggap Prabowo mempunyai program untuk mengedepankan petani sebagai sumbu ekonomi nasional. Sehingga, akan terjadi swasembada pangan, yang juga merupakan salah satu keberhasilan di era Soeharto.

Prabowo, lanjut Suhardi, akan menjadikan Indonesia sebagai macan Asia. "Saya rasa kita pun bangga negara kita menjadi macan asia," ucapnya.

Suhardi juga menambahkan, ada atau tidak ada survei tersebut, Gerindra tetap melakukan pembangunan di sektor infrastruktur khususnya di pedesaan dan pembangunan di sektor pertanian.

Bea Cukai Beri Izin Pembebasan Bea Masuk Impor Alat Kesehatan
Diringkus, Pelaku pembunuhan bermodus begal di Kecamatan Poasia, Kota Kendari

Pembunuhan Sadis Modus Begal ke Mirna Ternyata Pembunuhan Berencana, Otaknya Menantu Korban

Aparat Kepolisian Polresta Kendari, mengungkap aktor utama dibalik kasus pembunuhan sadis bermodus begal, yang menimpa seorang perempuan bernama Mirna (51). Ada 2 pelaku.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024