Video Letusan Merapi Pada Senin Pagi

Merapi Meletus Lagi
Sumber :
  • AP Photo / Trisnadi

VIVAnews - Gunung Merapi meletus untuk yang keempat kalinya pada Senin 1 November kemarin.  Lihat video letusan itu di sini. Dalam letusan kemarin itu, tercatat ada empat letusan eksplosif yang diawali dengan gempa ringan dari puncak Merapi.

Bila dilihat dari kawasan Kaliurang, atau sekitar 10 km dari puncak gunung, hembusan awan panas mengarah ke timur dan selatan, atau menuju Klaten dan Boyolali.

Selain mengeluarkan awan panas, letusan kali ini juga disertai muntahan awan solfatara berbau belerang yang sangat menyengat.

Dari data yang dikeluarkan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), tercatat kalau aktivitas seismic Merapi terjadi hingga pukul enam sore.
 
Catatan lembaga itu juga menyebutkan bahwa telah terjadi gempa guguran sebanyak 100 kali, gempa multipase 13 kali, gempa low frekuensi tiga kali, dan tujuh kali mengelurkan awan panas.

Hingga kini belum ada yang bisa memastikan kapan Merapi akan tenang dan berhenti menyemburkan awan panas. Bahkan Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi, Surono, menegaskan bahwa Merapi belum memberikan tanda akan diam.

Karena Merapi sulit ditebak, maka  warga harus lah bertahan di barak pengungsian. Sejak pekan lalu, sudah 19.548 jiwa yang terpaksa meninggalkan rumah mereka untuk menghindari amuk Merapi.

Sementara jumlah korban meninggal akibat terkena wedus gembel sudah mencapai 39 orang, dan enam orang mengalami luka bakar serius.

Honda BeAT Jadi Incaran Maling bukan karena Tidak Aman

Baca Juga:
"Di Merapi, Jangan Bicara Sembarangan"
Dari Buruh Pabrik Jadi Ratu Properti China
Staf SBY Dapat Laporan Tsunami dari Marzuki
Pekerjaan 9 Pesohor Dunia Sebelum Tenar

Momen Akrab Prabowo dan Jokowi di Acara Bukber di Istana Negara

Momen Akrab Prabowo dan Jokowi di Acara Bukber di Istana Negara

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menghadiri acara buka puasa bersama Ramadan 2024 yang digelar oleh Presiden RI Joko Widodo, di Istana Negara pada Kamis, (28/3).

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024