5 Tahun MoU Helsinki

JK: Konflik Timbul Akibat Ketidakadilan

Dialog Jusuf Kalla
Sumber :
  • VIVAnews/Nurcholis Anhari Lubis

VIVAnews - Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) mengaku timbulnya konflik dipicu ketidakadilan. Kasus Aceh, misalnya, timbul karena adanya ketidakadilan ekonomi dan sosial.

Elite PAN soal PKB-Nasdem Gabung Prabowo: Ini Masih Perubahan atau Keberlanjutan? 

"Kenapa Aceh yang makmur tidak dapat dinikmati rakyatnya," ujarnya dalam acara memperingati lima tahun perdamaian Aceh (MoU Helsinski). Acara yang bertajuk, 'Damai Bagi Semua untuk Selamanya' bertempat di Ball Room, Hotel Four Seasons, Jakarta, 15 Agustus 2010.

Dalam acara tersebut turut hadir pejabat dan mantan pejabat seperti Jusuf Kalla (Ketua PMI), Menko Polhukam Joko Suyanto, keluarga besar TNI-Polri, Widodo AS (mantan Menkopolhukam), Hasan Wirajuda, Sofyan Jalil, Din Syamsudin (Ketua Umum PP Muhamadiyah), Teuku Malik dll, Mustafa Abu Bakar.

Mantan wakil presiden itu menambahkan, pemberontakan PRRI-Permesta, konflik Poso juga ditimbulkan akibat adanya ketidakadilan politik dan sosial. "Persoalan ini sebenarnya sudah diamanatkan dalam UUD, pasal 33, bumi air dan kekayaan di dalamnya digunakan negara untuk kemakmuran rakyat sebesar-sebesarnya," ujarnya.

JK yang kini ketua umum Palang Merah Indonesia (PMI) mengakui, Aceh bukan masalah agama atau syariah tapi masalah menegakkan keadilan ekonomi di sana. "Solusi MoU adalah menegakkan kembali keadilan berbangsa. Persoalan Aceh lebih pada masalah ekonomi daripada politik," tuturnya.

Tentunya, Kalla berharap, lima tahun perdamaian Aceh (MoU Helsinski) harus menjadi peringatan. Sebab, Kita akan bahagia bila mampu menciptakan bangsa yang adil dan makmur.

Selain itu, peringatan ini bukan sekadar peringatan tetapi adalah sejarah, sebuah pengalaman untuk pelajaran negeri ini di masa mendatang. (umI)

Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali

Nasib 2 Debt Collector Ambil Paksa Mobil Polisi, Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional

Berita tentang nasib dua debt collector yang hendak mengambil paksa mobil Aiptu Fandri di parkiran salah satu pusat perbelanjaan di Kota Palembang jadi yang terpopuler.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024