Kapolri Buka Latihan Gabungan TNI-Polri

VIVAnews - Pasukan Tentara Nasional Indonesia dan Kepolisian RI mengadakan latihan gabungan antiteror. Latihan gabungan ini melibatkan lima kepolisian daerah dan empat komando daerah militer.

Kepala Polri Jenderal Bambang Hendarso Danuri akan membuka Latihan Gabungan Antiteror TNI dan Polri di Lapangan Bhayangkara, Markas Besar Kepolisian RI, Jakarta Selatan, Jumat, 19 Desember 2008, sekitar pukul 08.00 WIB. Latihan gabungan antara ini nantinya akan berlangsung mulai Jumat 19 Desember 2008 sampai Senin 22 Desember 2008.

Kamis, 18 Desember 2008, Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan, Laksamana (Pur) Widodo AS usai rapat gabungan. Widodo AS mengatakan, latihan ini sebagai antisipasi Indonesia dalam mempelajari tragedi serangan terorisme di 10 sasaran di Mumbai, India yang menyebabkan sekitar 200 orang tewas.

Aparat keamanan Indonesia bersiap diri. Termasuk menghadapi serangan teroris seperti yang terjadi di dua hotel mewah, Hotel Oberoi dan Hotel Taj Mahal. "Kita juga menarik pelajaran dari penyanderaan dua bandara di Thailand, Suvarnabhumi dan Dong Mueng," kata Widodo AS

Latihan gabungan nantinya akan dimulai dengan latihan simulasi pembebasan sandera. Simulasi pembebasan sandera oleh teroris akan dilakukan di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat. Simulasi juga akan dilakukan di Bursa Efek Jakarta (BEJ), Selat Malaka, Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta.

Sebelum latihan terpusat, tambah Widodo AS, gladi parsial sudah dilakukan di BEJ dan Bandara Ngurah Rai, Bali. Diakui Widodo, latihan gabungan TNI-Polri ini adalah untuk kali pertamanya dilakukan.

Tujuan utama adalah memantapkan kesiapsiagaan aparat keamanan Indonesia menghadapi ancaman dampak krisis global, mengamankan pemilu 2008, dan terutama mengantisipasi ancaman terorisme.

Rusia Sebut AS Buru-buru Tuduh ISIS Atas Serangan Gedung Konser di Moskow
Sandra Dewi dan Suaminya, Harvey Moeis

Wawancara Lawasnya Jadi Sorotan, Sandra Dewi Ogah Disebut Hidup Bak di Negeri Dongeng

Kehidupan pribadi Sandra Dewi mendadak jadi sorotan pasca penetapan status tersangka suaminya, Harvey Moeis oleh Kejaksaan Agung.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024