Kaligis: Andi Kosasih Sedang Diperiksa

VIVAnews - Pengacara OC Kaligis menyatakan kondisi kliennya, Andi Kosasih, baik-baik saja. Hari ini, Andi Kosasih kembali menjalani pemeriksaan.

"Di atas ada lima pengacara (menemani)," kata Kaligis usai menemui Andi di markas Badan Reserse Kriminal Polri, Jakarta, Minggu 28 Maret 2010. Kelima pengacara itu anak buah Kaligis.

Kaligis menyatakan belum bisa berkomentar soal kasus ini. "Biar saja dulu sampai pemeriksaan selesai. Supaya tidak memperkeruh masalah," katanya.

Mabes Polri resmi menahan Andi Kosasih, pengusaha Batam yang diduga memiliki dana Rp 1,9 miliar di rekening tersangka pegawai pajak Gayus Tambunan, semalam. Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Edward Aritonang menjelaskan, Andi dijerat dengan undang-undang tindak pidana korupsi, undang-undang tindak pidana pencucian uang, dan pasal 266 KUHP tentang pemberian keterangan palsu, serta pasal 56 KUHP karena ikut serta membantu pencucian uang yang dilakukan oleh Gayus Tambunan.

"Saat ini dia masih diperiksa secara maraton dan kami masih terus melakukan pendalaman dari keterangan dia," ujarnya.

Seperti diketahui, Andi memberikan keterangan palsu, karena awalnya dia mengaku sebagai pemilik dana Rp 24,5 miliar. Belakangan, Andi Kosasih mendapatkan uang dari rekening Gayus Tambunan sekitar Rp 1,9 miliar.

Anggota Satuan Tugas Pemberantasan Mafia Hukum Yunus Husein juga menegaskan adanya keterangan palsu dari Andi Kosasih. "Artinya uang itu bukan milik dia (Andi Kosasih). Itu jelas bukan titipan seperti itu, karena dari beberapa informasi itu terbantahkan," kata Yunus Husein, kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) kemarin.

Doa Ibunda untuk Ernando Ari dan Indonesia U-23
Booth Suzuki di IIMS 2024

Setengah Penjualan Suzuki Berasal dari Mobil Ini

PT Suzuki Indomobil Sales mengumumkan ada kenaikan penjualan 14 persen, di kuartal pertama 2024 dibandingkan bulan sebelumnya. Kenaikan ini didorong oleh beberapa faktor.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024