Air Asia Solo-KL Akhirnya Lepas Landas

VIVAnews - Pesawat maskapai Air Asia yang gagal lepas landas pagi tadi dari Bandara Adisumarmo, Solo, akhirnya sudah bisa berangkat. Pukul 13.25, pesawat jenis Air Bus 320 seri 300 itu akhir lepas landas menuju Kuala Lumpur, Malaysia. (Sebelumnya diberitakan jenis pesawatnya Boeing).

Sebelumnya 102 penumpang pesawat Air Asia terkurung dalam badan pesawat yang gagal take off pada pukul 09.25 WIB. Para penumpang tertahan di dalam badan pesawat. Pesawat gagal take off karena gangguan dalam instrumen powernya.

Baru menjelang pukul 12.00, penumpang dievakuasi sebentar keluar dari pesawat. Setelah menunggu satu jam lebih, akhirnya pesawat dengan nomor penerbangan AK 541 itu berhasil diperbaiki kerusakan pada sistem instrumen powernya. Kerusakan ini yang membuat pesawat tersebut tidak bisa terbang dan terpaksa didorong ke taxi way.

Sementara itu berdasarkan keterangan petugas bandara di lapangan yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan, pesawat tersebut tidak bisa bergerak pada saat take off sehingga pesawat itu didorong oleh kendaraan ke jalur taxi way untuk dilakukan pengecekan.

Terpopuler: Tentang Nafkah Anak Laki-laki yang Sudah Baliqh sampai Masalah Obat Kuat

Laporan Fajar Sodiq | Solo

Rilis TikToker Galih Loss Soal Video Diduga Menistakan Agama

Followers TikToker Gali Loss Melejit Buntut Konten Hewan Ngaji, Polisi: Dia Tak Berpikir Panjang

TikTokers Galih Loss ditangkap polisi buntut kontennya yang diduga menistakan agama Islam. Ia terancam 6 tahun penjara

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024