Geledah Pelindo II, Polisi Sita Lima Kontainer Dokumen

Suasana penggeledahan di kantor Pelindo II Tanjung Priok, Jumat 28 Agustus 2015.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Agus Rahmat

VIVA.co.id - Kepolisian menyita dokumen di kantor PT Pelabuhan Indonesia II (Pelindo), Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, dalam penggeledahan Jumat, 28 Agustus 2015. Sampai pukul 22.00 WIB penggeledahan masih berlangsung.

Komjak Soroti Penanganan Kasus Dugaan Korupsi Emas di Kejaksaan

"Dokumen ada sekitar lima kontainer tapi masih berkembang karena penyitaan masih berlaku," Kasubdit Pencucian Uang dari Direktorat Tindak Pidana Ekonomi dan Khusus Bareskrim Polri, Kombes (Pol) Golkar Pangraso, di lokasi penggeledahan, Jumat, 28 Agustus 2015.

Penggeledahan terkait kasus dugaan korupsi pengadaan 10 unit mobile crane itu dilakukan di dua gedung berbeda. Penggeledahan di lantai dua, tiga, lima dan lantai tujuh gedung lama. Tak terkecuali ruangan Dirut PT Pelindo II Richard Joost Lino yang berada di lantai tujuh. 

Biaya Ultah Cucu SYL Minta Di-reimburse Kementan, Pegawai Menolak Terancam Dimutasi

Sementara penggeledahan di gedung baru juga dilakukan penyidik Bareskrim Mabes Polri, termasuk ruangan sekretaris pribadi perusahaan yang berada di lantai tujuh gedung itu.

"Yang paling banyak (disita) di lantai tujuh gedung baru. Ada dokumen, dan barang bukti elektronik (komputer)," ujar Pangraso.

Jaksa Sebut SYL Bayar Tagihan Kartu Kredit Ratusan Juta Pakai Uang Hasil Korupsi di Kementan

Selain dokumen, penyidik Bareskrim Polri juga menyita sembilan unit komputer. Unit itu dipastikan masih akan bertambah.

Penggeledahan dilakukan terkait kasus dugaan korupsi dan tindak pidana pencucian uang (TPPU) atas proyek pengadaan mobile crane. 10 unit mobile crane terparkir nganggur di pelabuhan Tanjung Priok. Potensi kerugian atas kasus itu diperkirakan sebesar Rp50 miliar. (ren)

Pj Gubernur Sumatera Selatan Agus Fatoni

Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni Ungkap 2 Hal yang Dilakukan Guna Mencegah Korupsi

Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni membuka Rakor Program Pemberantasan Korupsi Wilayah II Diseminasi MCP KPK tahun 2024 di Palembang.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024